Minggu, 02 Juli 2017

Manfaat Sayur Kailan





sayur kailan ini sangat bermanfaat sebagai penghasil antioksidan yang baik bagi tubuh. Nah, berikut ini mari kita simak khasiat sayur kailan bagi kesehatan tubuh karena kandungan nutrisi yang tinggi di dalamnya.
1. Mengurangi tingkat kolesterol dalam tubuh
Kandungan vitamin K dan serat dalam sayur kailan dapat mengurangi kadar lemak dalam darah sehingga mengurangi resiko penyumbatan pembulu darah. Oleh karena itu, jenis sayuran ini dapat mencegah terjadinya serangan jantung atau stroke akibat timbunan lemak dalam darah.
2. Mencegah pembentukan sel kanker
Zat hijau atau klorofil pada sayur kailan memiliki peranan sebagai antioksidan dalam tubuh yang dapat mengurangi resiko kanker. Ketika kita mengkonsumsi kailan, maka tubuh kita akan menghasilkan enzim yang berfungsi menyerang sel-sel kanker. Menurut beberapa ahli, sayur kailan ini merupakan salah satu jenis sayuran anti kanker.
3. Membantu menurunkan resiko diabetes
Selain mengandung berbagai vitamin, sayur kailan juga mengandung asam lemak omega 3 yang berfungsi untuk menstabilkan kadar gula yang berlebihan dalam darah. Sebaiknya, dikonsumsi secara rutin dan hindari merebus kailan dalam air terlalu lama, karena akan mengurangi kandungan nutrisi di dalamnya.
Sumber liputan6.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar